DPW HASMI Bekasi sukses menggelar kajian umum selama bulan Januari 2o2o. Kajian yang rutin diadakan setiap akhir pekan tersebut Alhamdulillah dengan izin Alloh Subhanahu Wata’alaa, sukses dilaksanakan berturut-turut di setiap hari Ahad, dari tanggal 5  Januari, 12 Januari, 19 Januari dan 26 Januari 2020.

Sebagai sebuah Ormas Islam yang bergerak di bidang dakwah, pendidikan dan sosial kemasyarakatan, HASMI senantiasa berupaya semaksimal mungkin untuk terus bergerak menyampaikan syiar-syiar Islam di negeri ini, termasuk bergerak aktif di wilayah Bekasi.

Kajian Umum HASMI yang membawakan tema-tema menarik dari Kitab Riyadhusshalihin ini dibahas dengan sangat ilmiyah, lugas, serta disediakan kesempatan bertanya untuk para pesertanya. Sebagaimana testimoni salah seorang peserta yang bersyukur bisa hadir di kajian HASMI karena membahas materi yang sangat bermanfaat, ilmiyah berdasarkan dalil-dalil yang benar, mudah dimengerti dan banyak motivasi penggugah jiwa.

Segenap pengurus DPW HASMI Bekasi mengucapkan Jazaakumulloh khoir, terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh ummat Islam yang telah menyempatkan hadir dalam Kajian Umum ini. Semoga mendapat manfaat yang besar di dalamnya untuk bekal dalam kehidupan sehari-hari sekaligus bekal untuk kehidupan di akhirat kelak.

Dan Terimakasih juga kami tujukan kepada semua pihak yang telah membantu teselenggaranya kegiatan dakwah ini. Kepada seluruh anggota, simpatisan, serta donatur HASMI Bekasi yang bahu membahu mendukung penyelenggaraan agenda dakwah ini, dengan tenaga, waktu, serta harta terbaiknya, khususnya lagi kepada rekan-rekan yang berkontribusi aktif dalam kepanitiaan.

Insyaa Alloh di bulan Februari ke depan, HASMI Bekasi akan kembali menyelenggarakan Kajian Umum Rutin di setiap Akhir pekan. Mohon do’a dan dukungannya, semoga acara yang sangat bermanfaat ini bisa kembali terselenggara dan sukses. Aamiin..